Takut, adalah perasaan yang dirasakan ketika mengetahui tanggal sidang skripsi untuk menentukan kelulusan sudah semakin dekat. Takut skripsi yang saya buat tidak bisa diluluskan, takut saya tidak bisa menjawab pertanyaan penguji, dan berbagai ketakutan lainnya yang bisa saja terjadi ketika sidang.
Tetapi ketakutan yang paling besar adalah saat
saya telah lulus nanti, akan jadi apa saya ini. berbagai percobaan untuk
menjadi pengusaha mendapatkan kegagalan, tapi saya pun tidak mempunyai persiapan
sama sekali untuk bekerja.
Saya
bingung seperti apa nantinya kehidupan yang akan saya jalani kemana arah
kehidupan yang akan ditempuh. Sama sekali tidak memiliki jawaban untuk kebingungan-kebingunan itu.
Tak
terasa setelah melewati sidang skripsi dengan lancar, akhirnya hari wisuda pun
tiba, hari yang menandai resmi-nya kelulusan saya sebagai mahasiswa. Memang
bahagia untuk hari itu, tetapi esok harinya perasaan bingungopun muncul lagi,
karena saya tidak tahu apa yang harus dilakukan.
Saya
dihadapkan pada pilihan meneruskan cita-cita menjadi pengusaha atau melamar
menjadi karyawan. Sedangkan menjadi karyawan saya tidak tahu perusahaan mana
yang mau menerima saya, tetapi menjadi pengusaha ada banyak hal yang tidak saya
miliki untuk membangun usaha tersebut, seperti yang telah diceritakan di atas
mulai dari tidak ada modal dan lain sebagainya.
Sempat
terfikirkan mungkin usaha bukan keahlian dan bukan takdir saya, mungkin memang
saya lebih cocok untuk menjadi pegawai, dan bekerja sebagai karyawan, ah tapi
sudahlah apapun itu saya akan melakukan yang terbaik.
Waktu
itu saya fikir, sambil saya mencari peluang usaha yang bisa dibangun dengan
sumber daya yang sangat terbatas yang saya miliki sekarang, lebih baik saya juga sambil menyebarkan
lamaran.
Nantinya manapun
yang lebih dulu saya dapatkan, baik itu mendapatkan peluang usaha yang bagus,
atau diterima kerja di perusahaan, saya akan melakukan dan memberikan yang terbaik.
Persiapan
pun saya mulai lakukan seperti melegalisir ijzah, membuat CV, mencari
sertifikat-sertifikat yang bisa dilampirkan kedalam lamaran, dan berbagai
persiapan lainnya untuk melamar sudah mulai dipersiapkan.
Comments
Post a Comment